Cari Artikel disini

Mengapa Wanita Sulit Mengatakan Tidak?


















Masih ingat bagaimana Anda harus menemani sahabat Anda berbelanja padahal sebenarnya Anda ingin tidur dan menikmati Me Time? Yang bikin heran adalah, mengapa begitu sulit bagi wanita untuk berkata tidak.

Problem ini tak hanya dialami oleh Anda saja, banyak wanita merasakan hal yang sama. Bahkan di saat Anda disakiti dan dibuat kecewa oleh sang mantan, Anda pun tak tega menolaknya dan menerimanya kembali. Alhasil, ia sekali lagi membuat Anda kecewa. Dan Anda pun mulai menyesal.

"Maunya sih bilang tidak, tapi apa ya mungkin nggak enak dan takut menyinggung, gitu sih..." ungkap Erina, saat ditanya mengapa begitu sulit baginya untuk berkata tidak. Dan apa yang dikatakan Erina memang tak salah. Inilah pendapat beberapa ahli:

Ada perasaan bersalah jika menolak

Menurut Jaymes Ian Woode, penulis 101 BEHAVIORS A GUY NEEDS TO UNDERSTAND ABOUT HIS WOMAN, seringkali wanita merasa sangat bersalah saat harus menolak ajakan dari orang lain. Ajakan remeh atau penting sekalipun, apabila ditolak akan menimbulkan rasa bersalah di dalam hati. Beberapa orang bisa mengendalikannya, namun kebanyakan tidak.

Takut kesepian dan takut diperlakukan sama

Manusia pada umumnya tidak nyaman hidup sendiri, sehingga ada kecenderungan akan mencari teman saat seorang diri. Karena takut kesepian dan takut tak punya teman, akhirnya dengan terpaksa menerima ajakan. "Ya gimana lagi, takutnya ntar suatu saat kita yang butuh, gimana coba?" Elisa - 24 tahun.

Tidak percaya diri

Seringkali yang membuat kita tidak bisa berkata tidak adalah karena kita tidak percaya diri. Terlalu banyak ketakutan dan pikiran negatif yang muncul di dalam benak. Di antaranya, takut kesepian dan takut diperlakukan sama, seperti yang telah dijelaskan di atas tadi. Ketakutan lainnya adalah, kecaman atau pembicaraan orang lain, bagaimanapun juga penilaian dari orang lain masih menjadi pengaruh yang besar dalam budaya masyarakat negara kita.

Sebuah kodrat wanita

Dr. Kenneth Ryan, penulis FINDING YOUR PRINCE IN A SEA OF TOADS: HOW TO FIND A QUALITY GUY WITHOUT GETTING YOUR HEART SHREDDED, seperti dikutip dari Shine mengatakan bahwa "sudah menjadi kodrat wanita jika mereka adalah makhluk yang sensitif, berempati, peduli akan perasaan orang lain dan tak ingin menyakiti orang lain." Karena sifat dasar inilah, wanita tidak mudah mengatakan tidak. Betapapun kerasnya sifat seseorang, jauh di dalam lubuk hatinya, rasa tidak tegaan itu tetap ada.

Baik atau burukkah hal itu?

Di satu sisi, ada baiknya. Dan tentu saja di sisi lain, ini adalah hal yang perlu diperbaiki. Ada kalahnya berkata 'tidak' atau menolak ajakan dengan cara halus itu baik. Terutama jika kita sendiri masih punya kepentingan yang perlu diutamakan. Jadi, 











Artikel Terkait